Facebook Luncurkan Aplikasi Rooms Untuk Pengguna Anonim
Ilustrasi | gsmarena.com |
Seperti di kutip dari usatoday.com "Rooms" adalah Feed dari foto, video dan teks seperti Facebook atau Instagram, tapi terfokus pada satu topik yang dipilih oleh pembuatnya.
Papan pesan di Rooms akan mendukung moderator, pembatasan usia, serta aturan untuk partisipasi. Aplikasi ini tidak akan terhubung ke Facebook dan daftar teman.
Menurut Facebook, ruang chatting khusus undangan saja dan memerlukan kode khusus yang dapat dipindai dengan kamera ponsel. Kode dapat dibagi di media sosial, e-mail atau bahkan diposting pada kertas di ruang publik. Pembuat chat room atau moderator tertentu dapat menyesuaikan tampilan, melakukan membanned orang dari ruangan atau mengatur ruang untuk menjadi 18 +.
Rooms |
Menurut Josh Miller, manajer produksi Rooms, aplikasi itu adalah peninggalan hari-hari awal web, ketika semua orang berkumpul di forum, papan pesan dan chat room, dengan menggunakan nama samaran untuk mendiskusikan topik yang mereka minati bersama.
Banyak orang menghabiskan waktu dengan ponsel, mereka menyimpang jauh dari fungsi internet sebagai tempat untuk terhubung dengan orang yang tidak dikenali dalam kehidupan nyata, kata Miller.
"Sekarang Anda dapat terhubung dengan orang-orang di seluruh dunia yang menyukai sesuatu dengan sepuasnya," katanya.
Dan di Rooms –tidak seperti di Facebook– orang bisa menggunakan nama samaran atau anonim. Berbeda dengan Facebook, yang selalu menekankan bahwa orang-orang harus menggunakan nama asli mereka.
(usatoday | time | gsmarena)
Comments
Post a Comment